Sabtu, 7 Juli 2012, saya dan suami mengunjungi Times Square, pusat hiburan dan perbelanjaan terpadat di kawasan Manhattan, NYC. Dari hotel menuju ke stasiun North White Plains, kami menumpang shuttle bus. Sejak hari itu, kemanapun hendak pergi (asalkan masih di dalam kota), sebisa mungkin kami menggunakan shuttle bus tersebut. Ada fasilitas gratis, sayang bila tak kami manfaatkan.
Dari stasiun North White Plains ke Grand Central, kami menumpang kereta rute Metro North. Sampai di Grand Central, kami berjalan kaki menuju ke Times Square. Kami sempat melewati gedung megah New York Public Library (NYPL) beserta Bryant Park di sebelahnya.
 |
| New York Public Library (NYPL) |
Mendekati Times Square, saya sempat memotret kesibukan di persimpangan antara Broadway dan West 42nd. Saya juga memotret Museum Lilin - Madame Tussauds dan Hard Rock Cafe (hanya di luarnya saja :))
 |
| Persimpangan Broadway & 42nd |
 |
| Madame Tussauds - NYC |
 |
| Hard Rock - NYC |
Tanpa direncanakan sebelumnya, kami memasuki Toys R Us. Disitu kami mendapati keunikan karena ada komidi putar didalamnya. Juga ada area yang memamerkan beraneka bentuk replika yang terbuat dari lego, seperti Patung Liberty, Lipstick Building, dan juga Hulk. Juga ada replika Dinosaurus dan suaranya yang cukup menarik perhatian, patung Spiderman dan mobil yang bergelantungan di atap, Barbie, serta Candy Land.
 |
| Patung Liberty dari Lego di Toys R Us - Times Square |
Setelah itu kami pergi ke Hershey - Chocolate World, sebuah toko coklat yang letaknya berseberangan dengan toko permen M & M. Disitu tersedia beranerka permen coklat dengan berbagai rasa dan bentuk, termasuk beberapa coklat berukuran besar yang khusus dijual di toko tersebut. Selain berfoto, sebelum beranjak keluar kami membeli sebungkus coklat rasa kelapa.
Dari kawasan Times Square, kami berpindah ke American Museum of Natural History. Menarik melihat beragam koleksinya yang bisa menjadi rujukan penting bagi pembelajaran sains. Sayangnya hari itu kami tak masuk ke planetarium yang arsitekturnya berbentuk bola raksasa.
 |
| Pecel - Upi Jaya, Elmhurst, NY |
Sekitar pukul 15.30 ET, kami keluar dari museum dan menuju ke Elmhurst. Ya, kami kembali menyambangi Warung Padang Upi Jaya. Disana suami memesan Nasi Rames Rendang, sementara saya memesan Pecel. Kedua pesanan tersebut dibungkus dan kami santap di Grand Central (sembari menunggu kereta balik menuju ke White Plains).